10 Januari, 2009

Setting XL Gprs dan e-mail di ROKR E6

Seorang teman minta bantuan untuk setting e-mail di HP motorola rokr e6.
Berhubung sudah punya pengalaman tentang setting e-mail di hp SE saya coba untuk membantunya.

Untuk dapat mempergunakan fasilitas aplikasi e-mail yang ada di hp pertama tama tentu saja harus punya account e-mail dan yang kedua gprs di hp tersebut harus aktive

Kebetulan teman saya ini sudahn mempunyai account di yahoo.co.id, yang mengijinkan penggunanya memforward ke applikasi e-mail spt eudora, outlok dsb yg memdukung sistem penarikan e-mail dari server yahoo menggunakan protokol POP3
Tinggal setting saja di e-mail yahoonya (OPSI-->akses dan penerusan POP--_akses web dan POP nya di checklist)kemudian save.Sudah itu saja setting di yahoo.co.id nya sekarang tinggal ngutak ngatik di HP nya

Ternyata susah juga yach setting gprs buat xl di hp ini, secara ini hp dah terbilang smart phone harusnya settingan lebih gampang karena ada wizardnya.
Setelah mencoba beberapa kali menggunakan wizardnya tetap GAGAL.

Kita coba nanya ke xl cs nya di 817 kata operatornya akan di kirimin settingan melalui OTA tetapi setalah kita tunggu 2 lebih dari 2 jam OTA nya nggak datang datang juga.

Akhirnya kita settinglah secara manual.

1. Kita hapusin semua propile di data networknya ( ada di menu setup)

2. Kita buat propile baru di data network. Isi propile name dengan XL-GPRS, isi APN:www.xlgprs.net, Password:proxl, Primary IP: 202.152.240.50, Port : 8080,
Save propile baru ini. Kemudian keluar dari setup menu

3. Buka browser di main menu, setup propile-->isi Home dengan: http://wap.xl.co.id, isi Network link dengan XL-GPRS ( propile yang telah kita buat tadi)

Biarkan kosong field field isian yang lain yang ada di settingan HP nya

kita coba browing menggunakan HP dan jreng......kita berhasil connect ke wapnya xl.co.id.

Setelah GPRS nya aktive baru kita setting e-mail account nya.
Untuk melihat gemana cara setting e-mailnya bisa juga kita lihat di yahoonya.Yang perlu diperhatikan adalah jangan 100% mengikuti apa yang yahoo instruksikan
caranya di menu akses dan penerusan pop click lihat setelan POP maka akan muncul settingan dari server sbb:

Setelan Server

Server Surat masuk (POP3): pop.mail.yahoo.co.id
Gunakan SSL, port: 995

Server Surat Keluar (SMTP): smtp.mail.yahoo.co.id
Gunakan SSL, port: 465, gunakan authentication

Nama Akun/Nama Pengguna: XXXX@yahoo.co.id
Alamat email: XXXX@yahoo.co.id
Sandi: Sandi Surat Yahoo! Anda

dsini kita lihat bahwa untuk recieving menggunakan SSL dengan port :995 dan untuk sending menggunkan ssl,authentic ON dan port 465.

Inilah yang saya katakan jangan mengikuti 100% apa yang ada di yahoo, karena setelah saya coba tidak berhasil.

Untuk settingan yang lain seperti nama server out dan nama server in adalah sama yang beda adalah:
untuk Send: PORT isi dengan 25, authentic : ON SSL : NO
Untuk Recv : PORT isi dengan 110, SSL : NO

Untuk Connection propilenya kita pilih XL-GPRS ( satu satunya propile yang ada karena yang lain dari awal udah dihapus hapusin)

Untuk field field yang lain yang ada di menu email dikosongkan saja

OK....dari menu Email kita coba dengan menekan Send/Rec..dan jreng....dlayar ada tulisan connecting to server.....connected dan masuklah semua e-mail yang ada di yahoo kedalam HP kita.

Tidak ada komentar: